Laman

new post

zzz

Sabtu, 28 April 2012

D10-62 Moya Shofa


MAKALAH
HADITS REBOISASI DAN PENGHIJAUAN

Disusun guna memenuhi tugas :
Mata Kuliah                     : Hadits Tarbawi 2
Dosen Pengampu             : Muhammad Ghufron, M. S.I



Description: Copy of STAIN2.tif



Disusun Oleh
Nama          : Moya Shofa  
NIM                        : 2021110169
Kelas           : D



JURUSAN TARBIYAH PAI
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI
(STAIN) PEKALONGAN
2012


PENDAHULUAN

Allah Swt menciptakan alam dan kita sebagai umat manusia harus menjaga kelestariannya dengan cara menanam pohon untuk memelihara kehidupan penghuninya sampai kepada penghuni yang lain.


PEMBAHASAN

A.      Materi Hadits Reboisasi dan Penghijauan  
عَنْ اَنَسِ بْنِ مَالِكِ قَالَ رَسُولُ الله ُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: (اِنْ قَامَتْ عَلَى أَحَدِ كُمْ القِيَامَةُ وَفِي يَدِهِ فَسْلَة فَلْيَغْرِسْهَا)
(رواه أحمد فى المسند, باقى مسند المكشرين مسند أنس ين مالك)[1]

B.       Terjemah Hadits 
Dari Anas bin Malik r.a berkata: Rasulullah Saw bersabda: Jika datang hari kiamat atas kamu semua dan ditangannya ada pohon kecil maka tanamkanlah.

C.      Mufrodat
Dari Anas bin Malik r.a berkata       : عَنْ اَنَسِ بْنِ مَالِكِ قَالَ
Rasulullah Saw bersabda                 : رَسُولُ الله ُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ
Jika datang                                       : اِنْ قَامَتْ
hari kiamat                                       : أَحَدِ كُمْ القِيَامَةُ
dan di dalam tangannya                  : وَفِي يَدِهِ
pohon kecil                                      : فَسْلَة
tanamkanlah.                                    : فَلْيَغْرِسْهَا

D.      Biografi
Anas Ibnu Malik ialah Abu Tsummah (Abu Hamzah) Anas Ibn Malik Ibn Nadler Ibn Dlamdlam Al-Anshary, seorang sahabat yang tetap selalu meladeni Rasulullah selama 10 tahun.
Anas dilahirkan di Madinah pada tahun 103 H (612 M), setelah Rasulullah tiba di Madinah. Beliau meriwayatkan sejumlah 2276 atau 2237 hadits.[2]
E.       Keterangan  Hadits
(Jika datang suatu masa) yakni hari kiamat dinamakan demikian karena kejadiannya secara tiba-tiba, atau karena kecepatannya atau lamanya kejadian itu. Tanda-tanda hari kiamat itu sebagaimana dikatakan di dalam kitab Al-Aswad yaitu banyaknya kekufuran karena sesungguhnya hari kiamat itu di sisi Allah lamanya seperti 1 jam dari beberapa jam bagi makhluk / manusia.
(Dan ditanmu semua) wahai anak Adam (terdapat sebuah dahan pohon kurma) yakni pohon kurma kecil yang masih sangat kecil. (Jika mampu tidak bediri) dan tempatnya yakni tempat orang yang duduk (sampai dia menanmkan maka tanamlah).
Al-Haitsamy berkata kemungkinan yang dimaksud dengan datangnya suatu masa yaitu tanda-tandanya sebagaimana telah diriwayatkan ketika seseorang mendengar tentang dajjal dan ditangannya terdapat pohon kurma kecil, maka tanamkanlah, sesungguhnya bagi manusia itu terhadap kehidupan setelahnya. Maksudnya adalah memberi semangat secara berlebih agar menanam pohon-pohon dan menggali sungai-sungai untuk memelihara kehidupan penghuninya sampai kepada penghuni yang lain.

F.       Aspek Tarbawi
Reboisasi merupakan amalan sholeh yang mengandung banyak manfaat bagi manusia di dunia dan untuk membantu kemaslahatan akhirat manusia. Tanaman dan pohon yang ditanam oleh seorang muslim memiliki banyak manfaat, seperti pohon itu bisa dimakan buah dan daunnya, batangnya bisa dimanfaatkan menjadi keerajinan/perabot rumah tangga, akar bisa mencegah terjadinya erosi dan banjir, pohon juga bisa menyejukkan pandangan, pelindung dari angin, dan mengurangi polusi udara.[3]


PENUTUP

Reboisasi merupakan amalan sholeh yang mengandung banyak manfaat. Sebagaimana jika orang lain menanamkan sesuatu untukmu lalu kamu mengambil manfaatnya, kemudian kamu menanam untuk orang yang akan datang sesudahmu supaya dia mengambil manfaatnya.





DAFTAR PUSTAKA

Musnad Ahmad

Ash-Shidieqy, Teungku Muhammad Hasbi, Prof. Dr. 1999. Sejarah dan Pengantar Ilmu Hadits. Semarang: PT. Pustaka Rizki Putra.

http://abrahamik-wordpress.com/2010/03/09/pentingnya-penghijauan-dan-pelestarian-alam-dalam-islam.



[1] Musnad Ahmad
[2]  Prof. Dr. Teungku Muhammad Hasbi Ash-Shidieqy, Sejarah dan Pengantar Ilmu Hadits (Semarang: PT. Pustaka Rizki Putra, 1999), hlm. 257
[3] http://abrahamik-wordpress.com/2010/03/09/pentingnya-penghijauan-dan-pelestarian-alam-dalam-islam.

15 komentar:

  1. kosong loh
    apa yang mau di komentar ni...........

    BalasHapus
    Balasan
    1. tapi qan materi makalah saya sudah saya bagikan dalam bentuk hardcopy jadi anda bisa melihat makalah saya di hardcpy yang sudah saya bagikan.

      Hapus
  2. Nama : Asmaul fauziah
    kelas: D
    Nim : 2021110165

    bagaimana solusi yang terbaik untuk menangani permasalahan saat ini,pemukiman penduduk semakin padat, tanah makin sempit,lahan untuk resapan air makin berkurang akibat pembangunan gedung yang sering dilakukan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. terimakasih atas pertanyaannya, menurut saya solusi terbaik untuk menangani masalah tersebut adalah dengan membangun rumah susun karena rumah susun dapat menampung banyak orang dan tidak memerlukan lahan yang banyak karena pembangunan bertingkat bukan kesamping sehingga yang harusnya satu kampung membutuhkan lahan 5ha dengan adanya rumah susun bisa diminimalisir menjadi 1ha. sehingga masih tersisa lahan 4ha untuk resapan air.

      Hapus
  3. Nama:Himatul hidayah
    Kelas : D
    Nim : 2021110174
    Bagaimana cara memanfaatkan kekayaan alam yang sekarang ini semakin punah?

    BalasHapus
    Balasan
    1. cara memanfaatkan kekayaan alam yang semakin punah dengan cara menggunakan seperlunya karena sesuatu yang berlebihan itu tidak baik.
      cara menanggulangi kekayaan alam yang tidak dapat diperbaharui agar tidak punah contohnya ketika kita berpergian yang tidak jauh kita tidak perlu menggunakan motor, untuk menghemat bahan bakar.
      cara menanggulangi kekayaan alam yang dapat diperbaharui ada banyak cara salah stunya pada pohon kita dapat melakukan sistem tebang pilih,memilih pohon yang sudah tua untuk di tebang dan tentunya menanam pohon lagi sebagai ganti pohon yang sudah kita tebang.

      Hapus
  4. apakah ada korelasi antara hari kiamat dengan reboisasi?

    BalasHapus
    Balasan
    1. NAMA : Amanullah Jaya Wardana
      Kelas : D

      apa kaidah hukum yang bisa diambil dari hadits tersebut

      Hapus
    2. menjawab pertanyaan mas iqbal. menurut saya korelasi antara kiamat dan reboisasi tentu saja ada karena salah satu tanda-tanda kiamat adalah rusaknya alam semesta, jadi di tarik kesimpulan apabila kita tidak melakukan reboisasi alam akan menjadi semakin rusak karena pohon adalah paru paru dunia, ibarat manusia tanpa paru paru tidak akan bisa hidup.

      Hapus
    3. menjawab pertanyaan mas jaya, kaidah hukum yang dapat diambil dari hadits tersebut adalah menyuruh kita untuk menjaga bumi salah satunya dengan reboisasi.karena reboisasi termasuk amalan soleh, ketika kita menanam pohon sama artinya dengan kita memberi kehidupan pada orang setelah kita.

      Hapus
  5. Nama : Selly monika
    kls : D
    menurut anda bagaimana caranya menumbuhkan kesadaran kita untuk melakukan reboisasi?

    BalasHapus
    Balasan
    1. menurut saya untuk menumbuhkan kesadaran kita untuk melakukan reboisasi adalah dengan menumbuhkan rasa cinta pada bumi kita.ketika kita mencintai bumi, secara otomatis kita akan peduli dan kita tidak akn membiarkan bumi ini rusak. dan harus kita sadari bahwa kita telah mengambil banyak sekali manfaat dari bumi oleh karena itu kita harus menjaga dan menyayangi bumi jangan sampai seperti peribahasa air susu dibalas dengan air tuba.

      Hapus
  6. NAMA : MAELA RISQIYANI
    NIM : 2021110144
    KELAS: D

    Yang saya tanyakan apakah anda sudah melakukan reboisasi?
    dan bagaimana pendapat anda apakah warga indonesia sudah melakukan reboisasi dengan baik????

    BalasHapus
  7. terimakasih atas pertanyaannya.
    alkhamdulillah, saya sudah melakukan reboisasi bersama teman-teman saya di sekolah saya dulu dalam rangka penghijauan lingkungan sekolah.walupun terlihat sepele tapi itu juga sangat bermanfaat bagi kita.dan menurut saya secara kesluruhan indonesia belum melakukan reboisasi dengan baik, walaupun ada sebagian orang yang melakukan reboisasi tapi hal itu belum dilakukan secara merata.bisa kita lihat banyak hutan hutan di indonesia yang masih gundul karena penebangan liar dan kebakaran hutan. Minimnya kesadaran masyarakat akan reboisa dan penghijauan juga menjadi penyebab penebangan liar.

    BalasHapus
  8. nama : Sumantri
    KElas:D
    NIM: 2021110168
    KElas:D
    NIM :2021110168
    !1) bagaimana korelasi Reboisasi dan Penghijauan yang dijelaskan dlm makalah anda dengan aspek dunia kependidikian,,? jelaskan.
    2) di dlm syarah bagian terakhir ada kalimat memelihara kehidupan penghuninya sampai kepd penghuni lain. mksdnya gmn..?

    BalasHapus